Kreasi Masakan Serba Biru dengan Pewarna Alami Bunga Telang
KULINER MASAKAN , UNCATEGORIZED · 29/11/2022 Kreasi Masakan Serba Biru dari Bunga Telang – Bunga Telang, tanaman berwarna biru cerah dan ungu khas ini memiliki nama ilmiah Clitoria ternatea . Tidak disangka bahwa bunga ini memiliki banyak khasiat bagi kesehatan tubuh yakni diantaranya baik bagi kesehatan otak, mengandung antioksidan, mengurangi peradangan, merangsang pertumbuhan rambut serta mencegah kerontokan rambut, mengurangi resiko hipertensi dan penyakit jantung. Namun menurut laman web Kementerian Kesehatan, bagi ibu hamil dan menyusui sebaiknya tidak mengonsumsi bunga telang. Nah bagi kalian penggemar warna biru atau gemar berkreasi di dapur, boleh banget nih cobain berbagai kreasi masakan serba biru dengan pewarna alami dari bunga telang. intip yuk resepnya! Nasi Liwet Bunga Telang Bahan: 300 gr beras / 2 cup beras 600 ml ekstrak telang Bumbu Tumis : 5 siung bawang merah — iris halus 3 siung bawang putih — iris halus 1 serai — geprek 4 daun salam — remas 2 daun jeruk —